Bagi kamu pencinta Drakor tentunya tidak asing lagi dengan wanita cantik satu ini. Han So Hee, aktris yang sempat membuat heboh emak-emak indonesia karna aktingnya sebagai pelakor didrama The World of Married yang dibintanginya. Semenjak saat itu popularitas Han So hee semakin meningkat. Simak profil, biodata dan fakta menarik tentang Han So Hee disini !!
Biodata Han So Hee
- Nama Asli : Lee So Hee
- Nama Panggung : Han So Hee
- Hangul : 한소희
- Tempat Lahir : Ulsan
- Tanggal Lahir : 18 November 1994
- Golongan Darah : AB
- Tinggi Badan : 169 cm
- Berat Badan : 47 kg
- Pendidikan Terakhir : Ulsan High School of Art
- Agensi : 9ato Entertainment
- Hobi : Menggambar
- Pekerjaan : Aktris dan Model
- Tahun Debut : 2017
- Zodiak : Scorpio
- Instagram : xeesoxee
- Facebook : @HanSoxee
- Twitter : @xeesoxee
Profil Han So Hee
Pemilik nama asli Le So Hee ini dibesarkan oleh neneknya dikarenakan orang tuanya bercerai pada saat Ia berusia 5 tahun. Sempat berkuliah dijurusan seni disalah satu universitas, So Hee memutuskan untuk berhenti dan memulai karirnya ke dunia akting di Seoul. Walau begitu, kecintaannya terhadap seni tak pernah luntur. Han So Hee banyak memamerkan hasil karya seni disosial medianya.
Baca Juga : RESMI !! Rowoon Keluar Dari SF9 , Alasannya Terungkap !!
Sebelum memulai debutnya sebagai aktris ditahun 2017, Ia memulai karirnya sebagai model. So Hee pernah muncul dalam Music Video Shinee yang berjudul Tell Me What To Do. Drama debut Han So Hee berjudul Reunited Worlds. Selanjutnya banyak tawaran dan drama yang dibintangi wanita berusia 27 tahun ini.
Puncaknya setelah ia membintangi film The World of Merried sebagai Da Kyung. Perannya sebagai pelakor cantik benar-benar mendapatkan perhatian dari semua kalangan. Hingga emak-emak se-Indonesia menghujatnya. Hal itu membuktikan kesuksesan Han So Hee dalam memerankan karakter yang diperankannya.
Setelah 3 tahun, Han So Hee mendapatkan peran utama pertamanya di Drama berjudul Nevertheless dan kemudian Soundtrack 1. Selanjutnya So Hee merubah image perannya sebagai wanita badas di film My Name.
Akhir-akhir ini Han So Hee sering terlihat di official akun sosmed dari Brand Charles & Keith. Han So Hee terpilih menjadi Global Brand Ambassador untuk musim ini. Han So Hee juga semakin hits karna muncul di Music Video dari lagu debut solo terbaru Jungkook BTS, Seven.
Fakta Menarik Han So Hee
- Berhenti sekolah untuk menjadi bintang
- Menyukai ice cream Mint Choco
- Penggemar webtoon Nevertheless dan sangat senang berhasil mendapatkan peran Yoo Na Bi
- Terbiasa hidup mandiri
- Menyukai dan memiliki kucing bernama Marsh
- Pernah memiliki tato dan perokok pasif
- Sangat menyayangi neneknya
- Masuk dalam daftar Korea Power Celebrity 40 Versi Forbes 2021