Aktingnya di Kritik, Ini Profil dan Fakta Hong Su-zu

Meskipun K-drama “The Impossible Heir” menawarkan plot yang mengesankan dan karakter yang menarik, drama ini terlihat kurang karena pemeran utama wanita yang membuat marah penonton. Secara khusus, karakter serial Na Hye-won, yang diperankan oleh Hong Su-zu, mendapat banyak kritik dari penonton di seluruh dunia. Sejauh ini, penonton menganggap karakter Hye-won atau yang diperankan Hong Su-zu aktingnya sangat buruk. Tampaknya peran besar pertama Hong Su-zu telah menimbulkan kebencian besar pada penonton, sampai-sampai mereka mengatakan bahwa dia “tidak memberi kita apa-apa”. Kamu bisa cek biodata, profil dan fakta Hong Su-zu diartikel bawah ini.

Baca Juga : Buat Heboh Netizen Korea, Ini Profil & Fakta Kim Sae Ron

Biodata Hong Su-zu

  • Nama Lahir : Hong Soo Joo
  • Nama Panggung : Hong Su-zu
  • Hangul : 홍수주
  • Tempat Lahir : Korea Selatan
  • Tanggal Lahir : 12 Februari 1994
  • Zodiak : Aquarius
  • Shio : Anjing
  • Tinggi Badan : 164 cm
  • Berat Badan : 42 kg
  • Pendidikan : Yeonseong University Jurusan Layanan Penerbangan
  • Agensi : MAA Entertainment
  • Instagram : @hongsuzu

Profil Hong Su-zu

Sebelum menjadi seorang aktris, Hong Su-zu memulai karirnya didunia entertainment Korea Selatan sebagai seorang model. Karirnya sebagai seorang model pun tergolong sukses. Tercatat ia sudah berkerja sama dengan beberapa brand terkenal. Diantaranya SK Telecom, Galaxy S20, Goodal, Spelledit, W Dream Room, Roem, Freshian, itMICHAA, Pandora, Bausch+Lom, KUNDAL dan lain-lain.

Tak hanya itu, ia juga sering muncul di MV para soloist tekenal Korea. Ia pernah tampil dalam musik video Colde berjudul Loss, MV SSFW dari Chanyeol EXO dan I LUV U dari Henry. Ketiga MV tersebut dirilis pada 2019 oleh SM Entertainment. Ia pun pernah muncul dalam MV nya Lee Hi berjudul Alley.

Hong Su-zu memulai karirnya dibidang seni peran dalam drama debutnya yang berjudul Lovestruck in the City ditahun 2020. Tahun berikutnya ia bergabung dalam drama spesial KBS berjudul Be;Twin. Ia juga bergabung dalam drama populer Sweet Home 2. Barulah ditahun ini dia berhasil mendapatkan peran menjadi pemeran utama dalam drama The Impossible Heir. Meski dalam aktingnya kali ini dia mendapatkan banyak kritikan, ada sebagian dari penonton yang bisa memakluminya. Penonton berharap akting nya tersebut bisa bekembang lebih baik diepisode-episode selajutnya.

Fakta Hong Su-zu

  1. Merupakan alumni Yeonseong University jurusan Layanan Penerbangan
  2. Pernah menjadi model iklan SKT (SK Group)
  3. Ia juga pernah didapuk sebagai bintang Maybelline New York
  4. Disebut mirip dangan Irene Redvelet
  5. Bersahabat dengan Jisoo BLACKPINK
  6. Sudah bersama agensi nya sejak 2018 saat agensi itu didirikan
  7. Tampak awet muda diusianya yang mengjinjak kepala 3

Proudly powered by WordPress | Theme: Looks Blog by Crimson Themes.